New post

           

Cari Disini

Berbicara Tanpa Menggerakkan mulut

🌸 Bicara Tanpa Menggerakkan mulut 🎌

Konnichiwa...
Seputar Jepang Hari ini akan membahas tentang

BICARA TANPA MENGGERAKKAN MULUT

Emang bisa??
Jelas Bisa πŸ˜‚πŸ˜‚

Kenalin... ini adalah うん UN. UN bukanlah Ujian Nasional. Ada Hal menarik dari ke-2 huruf ini...

Mari kita mulai.

🌸 1. Respon atas Iya
うん Un adalah bentuk biasa dari kata はい Hai. Ucapan UN ini digunakan untuk merespon jawaban IYA. UN sendiri jika dibahasa Indonesiakan mirip seperti HM dalam bahasa indonesia. UN lumrah dijumpai dalam percakapan sehari hari karna berupa informasi yang Singkat Padat dan Jelas..

Hal Menarik adalah Pembicara mengucapkan UN tanpa menggerakkan mulut atau bibir mereka sama sekali. Dan juga UN ini sering dilakukan dengan menganggukkan kepala.

Misalnya
δΈ€η·’γ«ι£ŸγΉγΎγ›γ‚“γ‹。
Issho ni tabemasenka?
bagaimana kalau makan bersama?

Pertanyaan diatas bisa dijawab dengan hanya うん UN. Sambil menganggukkan kepala..

Simpel bukan.. 😁

Tapi perlu diingat bahwa kata UN ini bisa diikuti oleh pernyataan pendukung. Tetapi bisa juga tidak.

🌸 2. Sebagai Jawaban Tidak
Nah berbanding tebalik dengan no.1. Jawaban atas tidak ini juga hanya terdiri dari 2 huruf saja. Tetapi terdapat perbedaan penekanan dimana U dilantunkan 2 kali

うん Un - Iya
ううん UUn - Tidak

Ingat!!
Penekanan U pada kata UUN diucapkan dan memiliki jeda singkat di antara U dan UN. Disertai dengan gerakkan kepala ke kiri dan kenanan

Misalnya :
δΈ€η·’γ«ι£ŸγΉγΎγ›γ‚“γ‹
Issho ni tabemasenka?
Bagaimana kalau makan bersama?

ううん UUn ( dimana kepala di gerakkan ke kiri dan kenanan sebagai tanda penolakkan )
((-Ο‰-。)(。-Ο‰-))ウウン

🌸 3. Saat Berfikir
Pada saat berfikir kata UN ini juga sering terucapkan. Namun terdapat perbedaan penekanan U. U pada fungsi ini dibaca panjang.

Misalnya :
δΈ€η·’γ«ι£ŸγΉγΎγ›γ‚“γ‹
Issho ni Tabemasenka?
bagaimana kalau makan bersama?

Sejenak berfikir
うーん (;-Ο‰-)ウーン

Untuk jelasnya, Perhatikan ke-3 perbedaan di bawah ini :

・ Jawaban Iya
うん Un - iya (o^o^)o ウンウン♪
・ Jawaban Tidak
ううん UUn - Tidak ((-Ο‰-。)(。-Ο‰-))ウウン
・Sedang berfikir :
うーん Uun - Mmm (;-Ο‰-)ウーン

Nah menarik bukan...
Huruf U dan N ini bisa menjadi alternatif saat sedang percakapan. Tapi perlu diingat bahwa bentuk ini merupakan bentuk Kasual atau bentuk biasa. Dan alangkah baiknya jika menggunakan bahasa formal saja

Demikian pembahasan Seputar Jepang U dan N ini. Dimana kita bisa mengucapkannya tanya menggerakkan mulut kita

Sampai bertemu pada pembahasan Seputar Jepang Lainnya

(* ̄▽ ̄)οΎ‰~~ οΎοΎ€οΎˆο½°♪


🌸 GM 🎌 / SJ / 008 / 2022